Langsung ke konten utama

Beda Huruf, Beda Makna, tapi Sama Pengucapan, Apa Itu?



Hai!




Maaf ya, Cerita Ifah telat nge-post nih, jadi minggu ini Cerita Ifah akan nge-post dua kali. Semoga kalian gak bosen deh. 

 


Sebelumnya, bahasa adalah salah satu hal yang tidak bisa terlepas dari kehidupan kita. Mulai dari berbicara, menulis, bahka mendengar pun kita menggunakan bahasa. Namun, apa kita benar-benar paham dengan bahasa kita sendiri, bahasa Indonesia?

 


Jika iya, lantas apa yang dimaksud dengan beda huruf, beda makna, tapi sama pengucapan, mungkin kalian akan langsung teringat lagi pada pelajaran bahasa Indonesia kelas 5 SD. Namun, hal ini belum banyak dibicarakan, sehingga orang-orang banyak yang masih asing dengan yang satu ini. Kamu penasaran? Sama saya juga! Hehe, sudahlah mari kita mengupas tentang..... HOMONIM, HOMOFON, dan HOMOGRAF.

 


v  Homonim




Homonim dapat dibagi menjadi 2 kata yaitu, ‘homo’ yang berarti sama atau sejenih dan ‘nim’ artinya nama. Lalu, yang dimaksud dengan homonim adalah, cara penulisannya sama, cara pengucapannya sama, tetapi beda makna. Untuk dapat memahaminya cobalah lakukan hal berikut. Minta dua orang teman mu yang bernama sama(ex : Susi) untuk menuliskan namanya. Dari hal tersebut dapat disimpulkan bahwa, cara penulisannya sama, pengucapannya sama, tapi orang nya beda, inilah yang disebut homonim.



Contoh:

-           ‘Bisa’ yang berarti racun ular dan ‘Bisa’ yang berarti dapat.

-           ‘Buku’ yang berarti ruas pada bambu atau tebu dan ‘Buku’ yang berarti alat untuk menulis.




v  Homofon



Homofon juga berasala dari dua kata, yaitu, ‘Homo’ yang berarti sama atau sejenis dan ‘fon’ yang artinya bunyi. Jadi yang homofon adalah persamaan dalam bunyi. Jika ada suatu kalimat yang pengucapannya sama walau penulisannya berbeda disebut homofon. 




Contoh:

-          ‘Bank’ yang berarti tempat menyimpan uang dan ‘Bang’ yang berarti mas atau kakak laki-laki.


-          ‘Tank’ yang berarti kendaraan bersenjata yang biasa digunakan saat perang dan ‘Tang’ yang berarti alat perkakas.

 


v  Homograf




Homograf terdiri dari dua kata, yaitu, ‘Homo’ yang artinya sama atau sejenis dan ‘graf’ yang artinya tulisan. Jika, homonim beda makna dalam dua kata yang pengucapan dan penulisannya sama, homofon yang sama pengucapan walau beda tulisan, berarti homograf sama tulisan, tetapi beda cara pengucapan. Jadi, jika ada dua kata yang beda pengucapannya tetapi sama cara menulisnya itulah yang disebut homograf.




Contoh:

-          ‘Apel’ yang berarti buah dan ‘Apel’ yang berarti upacara.

-          ‘Teras’ bagian deoan rumah dan ‘Teras’ dengan pengucapan ‘te’ yang agak dihaluskan yang berarti jabatan penting dalam suatu departemen.





Nah, itulah tadi penjelasan singkat tentang homonim, homofon, dan homograf. Semoga dapat membantu kamu-kamu yang masih bingung dengan jenis-jenis makna kata di atas.

 

Kita di sini sama-sama belajar, jadi jika ada salah-salahnya mohon koreksiannya. Tapi, jangan khawatir, Cerita Ifah selalu berusaha memberikan yang terbaik bagi pembaca setianya. Terimakasih, salam hangat untuk kalian semua!!

 



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kembali ke Swansea City, Melihat Peluang Nathan Tjoe-A-On Merumput di Inggris

  Nathan Tjoe-A-On Saat Direkrut Swansea City AFC ( www.instagram.com/swansofficial) Nathan Tjoe-A-On dipastikan akan kembali ke klub asalnya, Swansea City, setelah menuntaskan masa peminjaman di SC Heerenveen, klub kasta tertinggi liga Belanda, Eredivisie. Kepastian ini didapatkan setelah Nathan melakukan perpisahan di hadapan pendukungnya sendiri usai laga kontra Vitesse (12/5) lalu. Nathan sejatinya masih memiliki waktu sampai 30 Juni 2024 bersama klub yang berkandang di stadion Abe Lenstra tersebut. Namun, Eredivisie memang tinggal menyisakan satu pekan terakhir di musim ini. SC Heerenveen sendiri akan bertamu ke kandang Sparta Rotterdam (19/5) untuk melakoni laga pamungkas. Pemain kelahiran 22 Desember 2001 ini memang sudah tidak asing dengan atmosfer liga Belanda. Selain karena dirinya lahir dan besar di Belanda, Nathan juga sudah sempat mencicipi Eredivisie bersama Excelsior Rotterdam pada musim 2022/2023. Pemain berpostur 182 cm ini pun merupakan hasil didikan SSB Ex...

Kenapa Sepak Bola dan Kenapa Persija?

Seperti jilbab yang tidak mungkin dipakai laki-laki, sepak bola pun terdengar tidak mungkin disukai perempuan. Tidak banyak perempuan yang tertarik dengan olahraga tendang-menendang bola ini. Namun, faktanya banyak perempuan yang suka olahraga bernama sepak bola ini. Bahkan di Indonesia sudah banyak klub-klub sepak bola wanita.