Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2017

Tak Lagi Sama

kadang, kita itu hanya ingin enaknya saja. Namun, tidak ingin merasakan susahnya. Itu sangat manusiawi, semua orang pasti begitu. Kalau senang tertawa kalau sedih menangis, tapi diantara kesenangan dan kesedihan itu kita perlu memahami. Memahami bahwa jika senang, kesenangan ini tidak akan berlangsung lama. Begitu pun dengan kesedihan. Kita semua tahu roda hidup selalu berputar, berjalan di atas jalan yang tidak selalu mulus. Jika ada kesedihan pasti juga ada kesenangan. Kadang kalau senang kita lupa diri, kalau sedih kita membenamkan diri. Keduanya tidaklah benar, yang benar, jika senang kita bersyukur, jika sedih kita belajar dari kesalahan. Kesenangan selalu membuntuti kesuksesan, kesedihan selalu membuntuti kegagalan. Setidaknya kita perlu kegagalan untuk memahami nikmatnya kesuksesan, kita perlu kesedihan untuk memahami nikmatnya kesenangan. Tidaklah benar kita selalu sedih, begitu juga senang. Tetaplah semangat, jangan pernah menyerah walau kesuksesan tidak membuntuti kalia